PROPERTY SOLO

PROPERTY SOLO

KETENTUAN MUSLIMAH NAMPANG DI SOSMED (ALA ALILA)

Share:
1. Luruskan niat
Meski postingan kita konten yang positif, tapi niat mah tetep harus lurus karena Allah ya dear.
"Setiap amal bergantung pada niatnya
Amal itu tergantung niatnya, dan seseorang hanya mendapatkan sesuai niatnya."
(HR. Bukhari, Muslim dan empat imam hadits)
Mayoritas ulama salaf berpendapat bahwa hadits ini sepertiga Islam.
Menurut Imam Baihaqi, karena tindakan seorang hamba itu terjadi dengan hati, lisan dan anggota badannya, dan niat yang tempatnya di hati adalah salah satu dari tiga hal tersebut dan yang paling utama.

2. Menutup aurat
Ini wajib ya dear, di sosial media akan dilihat orang banyak layaknya kita di dunia nyata. Dan, menutup auratnya harus sesuai dengan tuntunan syariat ya dear, seperti di Qs. Al-Ahzab :59 untuk gamisnya, dan Qs. An-Nuur : 31 untuk Khimarnya.

3. Tidak bergaya/berpose/bergerak yang mengundang syahwat.
Sebagai muslimah, kita harus menjaga rasa malu. Maka jika yg lagi trend adalah aplikasi joget2, ya kita ngga usah ikut2an guys. Supaya izzah dan iffah kita tetap terjaga, serta terhindar dari hal2 yang mengundang fitnah.

4. Tidak Tabarruj
”Hendaklah kalian (para wanita) tetap di rumah kalian dan janganlah kalian bertabarruj dan seperti tabarruj orang-orang Jahiliyah yang dahulu…” (QS. Al-Ahzab: 33).
Tabarruj itu menampakkan kecantikannya (di depan lelaki yang bukan mahram).
Jadi udah guyss, gaperlu medog2 ya, natural ajaaa. Dari ayat diatas kalo medog2 nanti kayak wanita jahiliyah 😣

5. Upload konten hanya yang baik dan benar.
Bukan cuma baik guys, tapi juga benar. Islam itu melarang kita untuk menyebarkan berita bohong, apalagi cuma biar klik bait!
"Hai orang-orang yang beriman, jika datang kepadamu orang Fasik membawa suatu berita, Maka periksalah dengan teliti agar kamu tidak menimpakan suatu musibah kepada suatu kaum tanpa mengetahui keadaannya yang menyebabkan kamu menyesal atas perbuatanmu itu." (QS al-Hujurat:6)

Disamping harus mengindahkan etika dalam menyampaikan informasi, menghindari fitnah juga harus memperhatikan kemaslahatan dari berita yang disampaikan. Pastikan postinganmu bermanfaat dan anti hoax hoax club ya.

#DearMillennials

No comments

Featured Post

HIDUP TIDAK PERNAH BERMASALAH, KITALAH SENDIRI YANG MEMBUATNYA MENJADI MASALAH

  "Hari ini sungguh sial. Jalanan macet, angkot biadab berhenti sembarangan, bos di kantor kurang ajar, mengapa semua orang menjadi bod...