Aneh, sepintas aja.
Seorang Al Imam As Safi'i di tanya tapi jawaban minta jeda.
Tidak tanggung-tanggungg selama 3 hari lamanya.
Beda sekali dengan kita. Yang seakan semua pertanyaan di jawab bisa.
Tapi ketepatan belum tahu juga.
Selama tiga hari Al Imam As Syafi'i tidak mau bertemu siapa saja.
Ditambah tidak keluar rumah kecuali sholat berjamaah saja.
Rupanya, ia mengkhatamkan Al qur'an berulang - ulang dan fokus bersamanya.
Sampai khatam 8 kali selama tiga hari tanpa berjeda.
Itu karena ada yang bertanya.
Dan beliau ingin menjawab tanpa kesalahan yang ada.
Setelah 3 hari dan 8 kali khatam Al Qur'an dibaca.
Ia baru Menjawab sesuai ilham dari barokah Al Qur'an di baca.
Sedemikian Al Imam As syafi'i dalam hidupnya waspada.
Dan dengan membaca Al Qur'an begitu cinta.
Padahal sudah sejak 7 tahun hafal di luar kepala.
Dan untuk sealim beliau pertanyaan itu sangatlah sederhana.
Tapi beliau dengan sangat hati-hati yang luar biasa.
Semoga Allah merahmatinya karyanya dan usia.
Sedangkan kita bukanlah alim dan digdaya.
Tapi khatam setahun sekali saja.
Di bulan Ramadhan itu pun kalau bisa.
Bukankah kita malu tak terkira.
Dengan amal biasa.
Tapi sok bisa.
Semoga kepada Al Qur'an kita semakin cinta.
Dan semangat membaca Al Qur'an makin membara.
Semoga dengannya di rahmati Allah harta dan keluarga serta usia.
By Ustadz Umar Faqihuddin M.M.
No comments