PROPERTY SOLO

PROPERTY SOLO

KEJARLAH IMPIAN

Share:


Tepatnya minggu kemarin, kami sekeluarga melakukan fiting baju penganten, sehubungan saudara laki-laki mau menikah. Maka kami pun sengaja mengeluarkan mobil dari garasi.  Sambil memanaskan mobil saya lihat indikator tangki, ternyata bensinnya nyaris habis. Ternyata benar waktu mengisi hampir 50 liter supaya tangki terisi penuh.

Orang-orang rumah pun bertanya " mobil jarang keluar kenapa bisa kehabisan bensin?"

Benar juga! Padahal kemana-mana saya lebih suka menggunakan motor, sedangkan mobil hanya dipakai jika ada keperluan luar kota atau acara keluarga. Mobil hanya disimpan di garasi umum dan tertutup rapi sambil dipanasin mesinnya dua atau tiga hari sekali.

Lantas bagaimana dapat kehabisan bahan bakar? Saat memanaskan kendaraan, maka mesin akan menyedot bensin supaya terjadi pembakaran. Meskipun ini hanya dua puluh menit, tetap saja lama-lama akan habis.

Mau dipakai keluar atau tidak selama dhidupkan maka bensin akan berkurang

Contoh lain yang sering terjadi saat kita mengambil ES Batu. Tatkala kita sudah mengeluarkan es batu dari kulkas, maka mau dipakai untuk membuat es teh, es jeruk atau pun dibiarkan saja maka lama-lama, es batu itu akan habis karena mencair.

Jika sudah mengeluarkan es batu dari kulkas seyogyanya pergunakan sebagaimana mestinya (Es teh, Es Jeruk, Es tawar)

Dua kejadian sehari-sehari tersebut bisa menjadi sebagai perumpamaan supaya kita dapat memahami dan mengambil hikmah bahwa yang namanya hidup, sukses atau gagal akan tetap saja menghabiskan biaya.

Mengutip dari sebuah novel The Alchemist karya Paulo Coelho mengatakan memang ada harga yang harus dibayar untuk mewujudkan impian. Tetapi  tidak mewujudkan impian pun tetap menuntut sejumlah harga yang harus kita bayar.

Tetap kejar impian! Barangkali lelah, letih dan penuh perjuangan. Tapi akan lebih melelahkan orang yang tidak mengejar impian.


الْمُؤْمِنُ الْقَوِىُّ خَيْرٌ وَأَحَبُّ إِلَى اللَّهِ مِنَ الْمُؤْمِنِ الضَّعِيفِ وَفِى كُلٍّ خَيْرٌ احْرِصْ عَلَى مَا يَنْفَعُكَ وَاسْتَعِنْ بِاللَّهِ وَلاَ تَعْجِزْ

“Mukmin yang kuat lebih baik dan lebih dicintai oleh Allah daripada mukmin yang lemah. Namun, keduanya tetap memiliki kebaikan. Bersemangatlah atas hal-hal yang bermanfaat bagimu. Minta tolonglah pada Allah, jangan engkau lemah."
(Hadist Riwayat Muslim)


Ikutin channel telegram kami di:

No comments

Featured Post

🌿 RAHASIA KEBAHAGIAAN 🌾

(Wasiat Syekh Asy Syinqithi Kepada Anaknya) Oleh : Ustadz Fachrudin Nu'man, Lc 🌷 وصية ﺍﻟﺸﻨﻘﻴﻄﻲ لابنه :  🌹Wejangan Syekh Asy Syinqithi ...